You must have JavaScript enabled in order to use this theme. Please enable JavaScript and then reload this page in order to continue.
Loading...
Logo Kampung Sukosari
Sukosari

Kec. Baradatu, Kab. WAY KANAN, Provinsi LAMPUNG

Selamat Datang di Website Kampung Sukosari | Pengan Kuti Rompok Ratong pun di Website Tiuh Sukosari | Sugeng Rawuh Dumateng Website Deso Sukosari | Wellcome to Website Sukosari Village

PELATIHAN PENGELOLAAN BUMKAM BUMI ARTA SUKOSARI

KAMPUNG SUKOSARI 27 November 2023 Dibaca 79 Kali
PELATIHAN PENGELOLAAN BUMKAM BUMI ARTA SUKOSARI

sukosari.opendesa.id (25/11/2023) Pelatihan Pengelolaan Badan Usaha Milik Kampung (BUMKAM) dilaksanakan di Balai Kampung Sukosari pada hari Sabtu 25 November 2023 s/d Selesai.

Kegiatan Pelatihan ini diisi oleh Narasumber dari P3MD Dini Desthiny, SE., MM (Tenaga Ahli BUMDes) dan Darmiyanti, S.Kom (Kasi PMK Kec. Baradatu) dan dihadiri dan dibuka oleh Camat Baradatu Pawit Abimaba, M.Pd.

Kegiatan dihadiri oleh Camat Baradatu, Narasumber, Kepala Kampung, Pendamping Lokal Desa dan Pengurus BUMKAM BUMI ARTA SUKOSARI.

Camat Baradatu dalam sambutannya menyampaikan agar Kegiatan Pelatihan ini diikuti dengan sungguh-sungguh supaya ilmu yang diberikan oleh Ahlinya BUMDes dapat diserap dengan baik dan supaya BUMKAM BUMI ARTA SUKOSARI segera mengejar kiprah BUMKAM lain yang sudah maju, berdiri dan mampu menghasilkan Pendapatan Asli Kampung (PAK).

Untuk membuktikan keseriusan Pemerintah Kampung Sukosari juga memfasilitasi 1 Unit Laptop kepada BUMKAM agar Aset Kampung tersebut dapat digunakan dalam pengurusan administrasi BUMKAM BUMI ARTA SUKOSARI.

Dalam materinya Bu Dini menyampaikan agar BUMKAM BUMI ARTA SUKOSARI segera mengurus pemberkasan ke Badan Hukum agar dapat bekerjasama dengan pihak-pihak eksternal seperti Perbankkan maupun perusahaan perusahaan swasta.

Diketahui BUMKAM BUMI ARTA SUKOSARI telah mendapat pengesahan Nama BUMKAM nya pada Tahun 2021 dengan Nomor Pendaftaran 1808042008-1-034184, selanjutkan agar mengupload berkas-berkas seperti berikut :

  1. Berita Acara Musyawarah Pembentukan BUMDesBerita Acara Musyawarah Pembentukan BUMDes
  2. Perdes tentang Pendirian BUMDesPerdes tentang Pendirian BUMDes
  3. Anggaran Dasar BUMDesAnggaran Dasar BUMDes
  4. Anggaran Rumah Tangga BUMDesAnggaran Rumah Tangga BUMDes
  5. Rencana Program Kerja BUMDesRencana Program Kerja BUMDes
  6. NPWP BUMDesNPWP BUMDes
  7. NPWP Pengurus BUMDesNPWP Pengurus BUMDes

Selanjutnya kegiatan berjalan dengan praktek pembuatan Proposal Kegiatan yang diisi dengan Rencana Anggaran Biaya (RAB) serta perhitungan untung dan ruginya Unit Usaha.

 

#job

#pld

#loker

#desa

#rekrutmen

#pendamping_desa

#kemendes

#kemendagri

#smart_village

#mulai_dari_desa

#lampung

Beri Komentar
Komentar baru terbit setelah disetujui oleh admin
CAPTCHA Image

APBK 2025 Pelaksanaan

APBK 2025 Pendapatan

APBK 2025 Pembelanjaan