
Sukosari (17/02/2023) Sosialisasi Layanan Prima Smartvillage Sukosari dan Aktifasi IKD (Identitas Kependudukan Digital) kegiatan ini dihadiri oleh Davit Kurniawan Ketua Tim Smartvillage Dinas PMDT Provinsi Lampung, Maliki, S.Sos Operator SIAK Dinas Catatan Sipil Kabupaten Way Kanan, Agus Sulistiyono Kakam Sukosari, Menharka Afif, SH Pendamping Lokal Desa, Budi Setiawan Babinsa, Danang Bhabinkamtibmas, dan Masyarakat Kampung Sukosari.
Kegiatan dilaksanakan Pada hari Jum'at tanggal 17 Februari 2023 Pukul 9:00 WIB sd Selesai bakda Zuhur di Balai Kampung Sukosari, Kecamatan Baradatu, Kabupaten Way Kanan.
Kegiatan ini diselenggarakan untuk mensosialisasikan Program Smart Village Bapak Gubernur Lampung dan Mensukseskan Program kegiatan Dinas Kependudukan Catatan Sipil yaitu Aktivasi Identitas Kependudukan Digital (IKD) dan tentunya untuk ketertiban administrasi masayarakat pada umumnya dan khususnya masyarakat kampung Sukosari.
Diawali dengan sambutan Kepala Kampung Sukosari Agus Sulistiyono dan sebelum acara dimulai do'a dipimpin oleh Wulandono Kasi Pemerintahan Kampung Sukosari, Lanjut ke Pemamaparan Materi oleh Davit Kurniawan untuk Program Smart Village dan Aktivasi Identitas Kependudukan Digital oleh Maliki, S.Sos.
Materi pertama disampaikan oleh Davit Kurniawan "Menyambung menyampaikan bahwasannya tahun 2023 ini bapak kepala kampung Sukosari mempunyai visi misi merobak tatanan layanan masyarakat yang akan lebih asyik, cepat, transparan dan akuntabel dengan Penerapan Program Smart Village yang sudah berjalan dan pada tahun ini akan kita lengakapi Fasilitas fasilitas pendukungnya untuk meningkatkan Pelayanan Masyarakat".
Materi kedua disampaikan oleh MALIKI, S.Sos "Dinas Kependudukan Catatan Sipil Kabupaten Way Kanan mempunyai program JEBOL (Jemput Bola) kami tidak hanya melayani dikantor Pemda Way Kanan, kami akan turun langsung ke Kampung Kampung maupun ke Sekolah-sekolah untuk melakukan pendataan warga dan kami berharap agar Kampung Sukosari dapat menajdi kampung yang paling Tertib Administrasi Kependudukan di Kabupaten Way Kanan untuk itu kami siap dihubungi 1x24 Jam jika kondisi badan Sehat".
"Hari ini kami datang dengan membawa 2 Tim, yaitu Tim Aktivasi Identitas Kependudukan Digital dan Tim Perekaman E-KTP, Jadi bapak/ibu yang mau Aktivasi IKD diruangan Balai ini dan bagi adik adik yang perekaman E-KTP ke Gedung Posyandu disebelah Balai Kampung Sukosari".
#Smartvillage
#Smartvillage_Lampung
#Smartvillage_Way_Kanan
#gunasArt


